Kunci Jawaban Akurat dan Terpercaya
Bisnis  

Apa itu Pengertian Entrepreneur dan Entrepreneurship Serta Contohnya

Apa itu pengertian Entrepreneur dan Entrepreneurship? Apakah keduanya sama atau memiliki perbedaan? Pengertian entrepreneur adalah orang yang melakukan aktivitas wirausaha untuk mengubah dunia melalui ide-ide dan inovasinya.

Sementara itu pengertian entrepreneurship adalah kewirausahaan (menciptakan nilai tambah dengan cara mengkombinasikan sumber daya dengan cara baru dan berbeda untuk memenangkan persaingan), singkatnya begitu.

Pengertian Entrepreneur dan Entrepreneurship

Jadi dapat disimpulkan definisi arti entrepreneur dan entrepreneurship itu berbeda, namun keduanya sama-sama saling terikat antara satu sama lainnya. Kedua istilah ini sering digunakan dalam dunia ekonomi dan bisnis. Entrepreneur adalah istilah dari wirausaha dan entrepreneurship adalah kewirausahaan.

Pengertian Entrepreneur dan Entrepreneurship

Pengertian Entrepreneur

Pengertian entrepreneur dalam bahasa Indonesia sering diartikan sebagai wirausaha (seorang yang memiliki kemauan menjalani bisnis dan usahanya). Entrepreneur berasal dari kata Entreprendre (bahasa Prancis), artinya berusaha melakukan tindakan. Baca juga: Pengertian Modal dan Cara Memperoleh Modal

Berikut ini beberapa pengertian entrepreneur (wirausaha) menurut para ahli.

Pengertian Entrepreneur Menurut Para Ahli

1. Pengertian Entrepreneur Menurut Joseph Schumpeter (ahli ekonomi Austria)

Ia berpendapat entrepreneur adalah bakat atau kemampuan seseorang yang memiliki keinginan dan mampu untuk mengubah sistem ekonomi dan membuat ide-ide baru.

Penemuan baru tersebut menjadi sebuah inovasi berwujud seperti produk baru barang dan jasa, cara produksi baru, menagemen organisasi baru dan menggunakan bahan baru. Adanya inovasi baru ini diharapkan meningkatkan gairah permintaan dari konsumen.

2. Pengertian Entrepreneur menurut Louis Jacques Filion

Dalam bukunya berjudul De l’intuition au projet d’entreprise, Louis mengemukakan bahwa entrepreneur adalah orang yang imajinatif, memiliki kemampuan menetapkan sasaran dan mencapai sasaran serta mempunyai kesadaran akan peluang yang ada, setelah itu membuat keputusan yang tepat.

3. Pengertian Entrepreneur menurut Arif F.H.

Entrepreneur adalah seseorang yang berani mengambil resiko dalam mengelola dan mengatur bisnis, wirausahawan tersebut nantinya akan memperoleh keuntungan finansial maupun non finansial. Baca: Ciri-Ciri Wirausaha yang Sukses

Contoh Entrepreneur

Contoh tokoh entrepreneur Indonesia : Billy Boen (entrepreneur muda kelahiran jakarta), ia berhasil memimpin beberapa perusahaan saat usianya baru 26 tahun, salah satunya menjadi General Manager PT Oakley Indonesia.

Kedua yautu Chairul Tanjung, usahanya dibidang keuangan, properti dan multimedia. Contoh ketiga yaitu Hinda Japar, pengusaha dodol Garut dengan pendapatan ratusan juta rupiah.

Pengertian Entrepreneurship

Apa itu Pengertian Entrepreneur dan Entrepreneurship serta Contohnya

Dalam bahasa Indonesia disebut dengan kewirausahaan, pengertian entrepreneurship adalah kemampuan atau sikap seseorang dalam menggali potensi untuk menciptakan sesuatu yang berguna bagi diri sendiri dan orang lain melalui proses mengindentifikasi dan mengembangkan visi berupa peluang inovatif dengan cara yang lebih baik.

Baca: Jenis-Jenis Bisnis Online

Pengertian Entrepreneurship Menurut Para Ahli

Berikut ini beberapa tokoh yang mengemukakan pendapat terkait dengan pengertian Entrepreneurship. Diantaranya meliputi :

Zimmerer mendefinisikan bahwa Entrepreneurship adalah proses penerapan inovasi dan kreatifitas dalam menentukan peluang dan memecahkan masalah untuk memperbaiki kehidupan bisnis maupun usaha.

Ahmad Sanusi menjelaskan bahwa Entrepreneurship adalah suatu nilai yang diterapkan dan diwujudkan dalam bentuk perilaku berupa sumber daya, tujuan, tenaga penggerak, kiat, proses, siasat dan hasil bisnis.

Robin dan Coulter mengemukakan bahwa Entrepreneurship adalah proses dimana seseorang individu maupun kelompok mencari sebuah peluang dengan upaya terorganisir dan sarana yang memadai untuk memenuhi keinginan dan kebutuhan melalui inovasi yang unik.

Druker berpendapat bahwa Entrepreneurship adalah proses dalam mengerjakan sesuatu yang berbeda (inovatif) dan baru (kreatif), sehingga bermanfaat serta memberikan nilai lebih dalam menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda tersebut. Baca juga: Contoh Bisnis Online Untuk Pelajar

Contoh Entrepreneurship

1. Ecopreneurship

Ecopreneurship merupakan konsep kewirausahaan yang usahanya tidak fokus untuk mencari keuntungan saja, tapi mengutamakan aspek lingkungan. Dalam proses kegiatannya dilakukan dengan efisien dan ramah lingkungan (pengelolaan limbah dengan baik).

Contohnya Vania Santoso (pendiri A Vision), bisnis yang berfokus pada upaya pelestarian lingkungan hidup seperti penghijauan, reklamasi pantai dan pengelolaan sampah.

2. Sociopreneurship

Berbeda dengan Ecopreneurship fokus mengedepankan aspek lingkungan, sociopreneurship lebih kepada aspek sosial. Salah satu caranya dengan melihat peluang usaha yang ada di sekitar lingkungannya, sehingga dapat memberdayakan masyarakat sekitar dan meningkatkan kesejahteraan hidup bersama.

Contohnya Nadiem Makrim (pendiri gojek), tujuannya untuk menyelesaikan masalah ketidakpastian tarif.

3. Technopreneurship

Konsep kewirausahaan dengan menggabungkan teknologi ke dalam usahanya sehingga lebih modern, efisien dan efektif. Dapat menghemat waktu dan biaya pengeluaran. Contohnya Achmad Zaky (pendiri bukalapak.com), menyediakan akses belanja mudah bagi masyarakat dengan memanfaatkan teknologi internet.

Contoh kedua Ferry Unardi (CEO Traveloka), memudahkan pemesanan tiket hotel, pesawat dan kereta secara online, sehingga praktis dan mudah.

Demikian pembahasan artikel Apa itu Pengertian Entrepreneur dan Entrepreneurship serta Contohnya, meliputi pengertian, arti, dan definisi dan contoh dari Entrepreneur dan Entrepreneurship. Dengan mengetahui maksud Entrepreneur dan Entrepreneurship semoga wawasan bisnis anda semakin luas. Terimakasih. Baca: Pengertian dan Jenis-Jenis Investor